Kabar Gembira! Selain Guru, Honorer Ini Diutamakan jadi ASN 2023, Anda Termasuk? Segera Cek DISINI
Opinirakyat.org - Kementerian PanRB bawa kabar gembira bagi kalangan honorer, karena mereka akan jadi prioritas untuk diangkat jadi ASN 2023.
Ya, selain guru, kabar gembira ini juga diperuntukkan bagi Non ASN atau honorer dalam kategori tertentu.
Hal itu disampaikan oleh Menpan RB Abdullah Azwar, saat menjalani Rapat Koordinasi (Rakor) rencana pengadaan ASN tahun 2023.
Perlu diketahui, sebelumnya pemerintah sudah berupaya untuk menuntaskan pendataan tenaga honorer atau non ASN
Baik yang bekerja di lingkungan pemerintah pusat maupun daerah.
Sehingga, jelang tahun baru 2023, Menpan RB pun akhirnya berkoordinasi dengan dua Kementerian terkait.
Mereka membahas perihal tenaga honorer atau non ASN yang akan jadi prioritas, pada pengadaan ASN tahun 2023.
Menurut Azwar, selain guru honorer juga ada tenaga honorer atau non ASN yang menjadi prioritas di pengadaan ASN di tahun 2023.
Non ASN atau tenaga honorer yang dimaksud yaitu tenaga kesehatan.
Kabar ini tentu jadi angin segar, bagi para nakes. Mereka kembali diprioritaskan pada pengadaan ASN 2023.
Kata Azwar, Pendidikan dan kesehatan jadi prioritas, dan pihaknya bahas hal tersebut, bersama Mendikbudristek Nadiem Makarim dan Menkes l Budi Gunadi Sadikin.
Azwar juga sempat menegaskan, bahwa sektor lain pada pengadaan ASN 2023 juga di siapkan formasinya.
Menpan RB telah membeberkan bahwa hal itu untuk melanjutkan target pemenuhan kebutuhan guru dan tenaga kesehatan, secara nasional di tahun 2023 melalui pengadaan ASN tahun depan.
Ia pun menyampaikan rasa terima kasihnya pada Menkes dan Mendikbud, karena komitmen yang tinggi untuk memperbaiki data dan tuntaskan masalah prioritas di bidang kesehatan dan guru.
Menurut Azwar, untuk bisa menghadapi permasalahan ini, dibutuhkan kerja sama antara pemerintah pusat dan daerah.
Menpan RB pun mengimbau seluruh instansi pemerintah pusat serta daerah, agar segera mengusulkan kebutuhan tenaga honorer yang bakal menjadi ASN di tahun 2023.
Terkait CPNS 2023, Azwar menyampaikan perihal seleksi CPNS mendatang, akan dilakukan dengan sangat selektif.
Senada Menpan RB, Menteri Kesehatan Budi Gunadi pun juga mengimbau seluruh daerah, agar segera mengisi formasi yang dibutuhkan di tahun 2023 tersebut.
Ia juga meminta Pemda untuk memastikan mengisi formasi dengan benar dan sesuai dengan kebutuhan. Jangan sampai yang dibutuhkan dokter, tapi yang dimasukkan malah tenaga administrasi.